Promotor Sediakan 18 Ribu Tiket 'Super Show 5'
Promotor Dyandra Entertainment berjanji akan mengadakan konser yang berbeda dari konser Super Junior yang digelar tahun lalu. Untuk tahun ini akan ada banyak kejutan dari Super Junior untuk para ELF yang datang.
"Yang pasti secara konsep untuk konsernya jelas untuk konser 'Super Show
5' berbeda dengan konser Suju tahun lalu," kata Febriana Sibuea dari
pihak promotor saat ditemui di Jakarta Selatan, Kamis, 2 Mei. "Akan ada
banyak kejutan-kejutan yang nanti akan terjadi untuk para ELF yang
datang. Lihat saja nanti."
"Super Show 5" akan digelar selama 2 hari berturut-turut di Mata Elang
International Stadium, Ancol. Promotor mengatakan bahwa tersedia 18 ribu
tiket bagi para Elf yang ingin datang. Sistem pembelian tiket di
lakukan oleh pihak promotor dengan 2 sistem.
"Sesuai dengan kapasitas penonton yang ada di stadium MEIS Ancol adalah
sembilan ribu tempat duduk, otomatis sekitar delapan belas ribu tiket
akan kami sediakan," lanjut Febriana. "Untuk penjualan secara online
akan kami buka mulai Jumat 3 Mei 2013. Untuk online khusus untuk para
ELF yang berada di Jakarta. Sementara beberapa hari kemudian akan dibuka
penjualan tiket secara offline di beberapa titik."
Posted by : chachakoreanlovers.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar